Membuat Penomoran Uang Muka Penjualan
Accurate Online memiliki fitur untuk memberikan pengaturan penomoran transaksi yang dapat disesuaikan kebutuhan perusahaan. Saat ini, Anda dapat membuat penomoran Uang Muka Penjualan di Accurate Online terpisah dengan Faktur Penjualan atau dapat dibuat berbeda dengan penomoran transaksi Faktur Penjualan. Berikut langkah-langkah membuat Penomoran untuk transaksi Uang Muka Penjualan :
1. Login Accurate Online, klik disini.
2. Klik menu Pengaturan | Penomoran | Data Baru.
3. Pada tab ‘Penomoran’, lengkapi informasi data dan pada Tipe Transaksi pilih ‘Uang Muka Penjualan’.
- Nama : Berikan nama penomoran transaksi.
- Tipe Transaksi : Isi dengan jenis transaksi.
- Tipe Penomoran : Pilih jenis set ulang, berdasarkan waktu.
- Jumla Digit Counter : Isi jumlah digit nomor.
- Komponen Penomoran : Sesuaikan Komponen dengan kebutuhan Anda pada penomoran transaksi.
- Contoh hasil penomoran : Hasil yang dapat langsung dilihat.
4. Selanjutnya isi pada tab ‘Daftar Pengguna’.
- Semua Pengguna : Centang jika diberikan kepada semua pengguna.
- Grup/Cabang : Jika memiliki cabang, Anda dapat sesuaikan penomoran berdasarkan cabang.
- Pengguna : Anda dapat memilih pengguna mana saja yang diberikan akses untuk cetak penomoran tsb.
5. Untuk tab ‘Counter per Periode’ akan tampil setelah disimpan pengaturan penomoran dan berfungsi untuk memberikan penomoran khusus atau lanjutan.
Baca Juga : Pengaturan Counter Penomoran Transaksi
6. Untuk memilih penggunaan format Penomoran Uang Muka Penjualan melalui Formulir Transaksi Uang Muka Penjualan, pada bagian No Faktur #.
Kesimpulan
Dengan menggunakan Accurate Online, Anda dapat melakukan kebutuhan untuk membuat penomoran Uang Muka Penjualan dan berlaku juga untuk membuat penomoran Uang Muka Pembelian. Anda dapat mencoba dahulu dengan database trial dan silahkan daftar dan login disini.