Apabila Anda mengalami kendala saat melakukan import transaction, Jika pada saat Import transaksi dari Setup | Export Import Transaction, muncul error message :

“Cannot Import!, Branch ID ‘xxxxxxx’ is not listed in branches data”.

Cannot Import

Ini dikarenakan BranchID dari data asal(database A) belum di listing di daftar BranchID di data yang mau mengimport transaksi(database B). Yang harus dilakukan sebelum Import ulang :

1. Dari database A masuk ke menu Setup | Company Info | Branch ID. Catat BranchID data A tersebut berapa.

2. Dari database B masuk ke menu Setup | Company Info | Branch Id. Tambahkan di baris kedua BranchID milik database A dan Nama datanya lalu klik Ok.

3. Lanjutkan untuk import transaksi kembali.